Info singkat Tentang Doujutsu (Teknik Mata)

Hai sahabat NSNS , apa kabar ? ... maaf ya admin jarang posting karena admin sibuk di dunia nyata :D . sebelumnya follow twitter admin ya di https://twitter.com/NarendraR_ID 
Langsung saja deh , dimalam minggu ya ngebosenin ini admin akan post tentang Doujutsu atau lebih dikenal dengan teknik mata ... daripada penasaran Cekidot !! 








Byakugan
Byakugan adalah teknik mata dengan kekuatan untuk melihat menembus benda dan melihat aliran chakra sang pemakai maupun musuh . ciri khas mata byakugan adalah mata yang putih dan pupil berwarna lavender pucat dan sisi mata yang berurat . Pemilik mata itu hanya berasal dari klan Hyugga . Pengguna dapat melihat dengan radius 360 derajat , kecuali pada satu titik bagian belakang kepala .


Sharingan 
Pemilik sharingan adalah keluarga uchiha , Sharingan diperkirakan evolusi dari byakugan tapi bedanya sharingan memiliki kemampuan yang berbeda" .kelebihan dari sharingan adalah dapat meniru jurus lawan hanya dengan melihat dan bisa membaca gerakan lawan tapi ada 1 lagi kelebihan sharingan yaitu bisa berevolusi menjadi Mangekyou sharingan lalu menjadi Eternal mangekyou sharingan yang sekarang dimiliki oleh Madara Uchiha dan Sasuke uchiha tapi ada syarat untuk memperoleh mangekyou sharingan yaitu membunuh orang yang ia cintai/kasihi maupun keluarga atau teman terdekat . pemakaian mangekyou sharingan terus menerus dapat mengakibat kan kebutaan bagi penggunanya . solusi untuk menghindari kebutaan ialah mencangkok mata orang yang mempunyai mangekyou lalu ditanam ke mata nya dan menjadi Eternal Mangekyou Sharingan . EMS sendiri sudah menjadi sempurna dan tidak memiliki lagi resiko kebutaan .


Rinnegan
Rinnegan adalah versi terakhir dari doujustu yaitu Mother of Eye". rinnegan sendiri hanya dimiliki oleh Rikudou sennin dan madara uchiha , madara uchiha memperoleh rinnegan ketika di akhir hidupnya dan mengkasih rinnegannya kepada nagato . evolusi rinnegan sendiri dapat diperoleh ketika pengguna sudah mempunyai EMS dan berlatih agar matanya berevolusi . kekuatan rinnegan sendiri itu sangat dahsyat yang bisa menyamai kekuatan dewa .



Comments

Post a Comment